Tujuh Atlet Taekwondo Tanjung Jabung Timur Berprestasi Diapresiasi SKK Migas – PetroChina

sekitarjambi.com – Jambi, Tujuh atlet taekwondo asal Kabupaten Tanjung Jabung Timur di bawah asuhan pelatih Idris dan Fathur, menorehkan prestasi di ajang kejuaraan Rang Kayo Hitam DISPORA Provinsi Jambi. Dari Tujuh Atlet Taekwondo Tanjung Jabung Timur yang dikirim, diantaranya berhasil meraih dua mendali emas dan empat mendali perak.

Adapun tujuh atlet yang meraih medali tersebut yakni Afiq Kyorugi meraih perak asal SD Negeri 118, Zidane Kyorugi meraih emas asal SMP Negeri 5, Kurnia Poomsae meraih emas asal SMP Negeri 5, Mela Kyorugi meraih perak asal SMP Negeri 5, Anton Kyorugi meraih perak asal SMK Negeri 1, Rani Kyorugi meraih perak asal MTS 4, dan Nazwa Kyorugi asal SMP Negeri 5.

Bantuan yang diberikan PetroChina berupa uang tunai, guna pembelian peralatan penunjang latihan bagi para atlet Taekwondo di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Ketua Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur, Herman Toni menuturkan, ketersediaan peralatan latihan sebagai penunjang masih belum tercukupi. Namun dengan adanya bantuan yang berasal dari PetroChina, tentu membantu penyediaan peralatan bagi para atlet yang terdata sebanyak 70 orang, aktif berlatih di 3 lokasi latihan, yakni di Gedung Kantor Bersama, halaman SMP Negeri 21 Tanjung Jabung Timur, dan latihan bersama di Kecamatan Geragai.

“Alhamdulillah bantuan dapat terealisasikan dalam bentuk uang tunai, digunakan untuk pembelian alat latihan berupa matras sebanyak 30 unit, target kick sebanyak 10 unit, dan arm protector sebanyak 4 set,” tuturnya.

Atas prestasi yang diraih, Wakil Ketua II Pengurus Koni Tanjung Jabung Timur, Wahyudi Andrias, turut mengapresiasi atlet taekwondo Tanjung Jabung Timur. Ia juga menyampaikan rasa bangganya atas prestasi dari atlet taekwando Tanjung Jabung Timur. Dirinya berharap, agar prestasi ini terus dipertahankan dan dapat dikembangkan hingga di kejuaraan tingkat nasional bahkan internasional.

“Selamat atas prestasi ini. Semoga terus sampai ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” tuturnya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Staff Comdev PetroChina International Jabung Ltd. Marhadi menganugerahkan medali tersebut kepada salah seorang atlet.

Saat penyerahan piagam dan medali pada Selasa (13/7/21) di Kantor DISKOMINFO Tanjung Jabung Timur, turut hadir perwakilan Bidang Pembinaan Prestasi serta Bidang Umum dan Humas KONI Tanjung Jabung Timur, pelatih, dan atlet taekwondo Tanjung Jabung Timur. Tampak wajah bangga para atlet dan pelatih karena telah berhasil menorehkan prestasi gemilang. (Ut)

Bagikan