Universitas Jambi Gelar Kejuaraan Tenis Rektor Cup 2021

sekitarjambi.com – Kota Jambi, Kamis 11 Maret pagi, Rektor Universitas Jambi, Prof. Sutrisno membuka pergelaran kejuaran tenis Rektor Cup 2021, di lapangan tenis Universitas Jambi, Kampus Telanaipura. Ajang bergengsi ini, turut didukung oleh Persatuan Tenis Seluruh Indonesia Cabang Jambi.

Melalui kerja sama PELTI, kejuaraan tenis ini diikuti oleh peserta antar provinsi, diantaranya Jawa Timur, DKI Jakarta, Sumatera Barat, Lampung, Riau, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara.

Ketua panitia kejuaraan tenis Rektor Cup 2021, Muhammad Ali mengatakan, sekira 250 peserta berpartisipasi dalam perebutan piala Rektor UNJA kali ini. Dari ratusan peserta ini, dibagi dalam tiga sektor pertandingan, yakni ganda prestasi, veteran, dan beregu putra.

“Pertandingan ini diisi oleh 38 pasang ganda putra, 42 pasang veteran, dan 14 tim beregu putra. Pergelaran kejuaran tenis ini dimulai sejak Kamis 11 Maret, hingga laga final pada 14 Maret 2021.” ujarnya.

Di tengah pandemi virus corona, kegiatan ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Kejuaraan tenis Rektor Cup ini, bukanlah yang pertama kali digelar oleh Universitas Jambi, sejak tahun 90-an kejuaraan tenis Rektor Cup rutin dilaksanakan.

Selain meningkatkan gaya hidup sehat, ajang bergengsi ini menjadi momen silaturahmi, antar peserta maupun antar akademisi, yang turut berpartisipasi dalam kejuraan ini.

“Mari kita senantiasa untuk menjaga sportivitas, dan merawat silaturahmi dari ajang yang digiatkan.” ujar Rektor Universitas Jambi, Prof. Sutrisno. (Dm)

Bagikan