Jemaah Haji KLOTER BTH 27 Provinsi Jambi Laksanakan Tawaf Wada dengan Rasa Haru yang Mendalam

sekitarjambi.com – Suasana haru menyelimuti Masjidil Haram saat jemaah haji dari seluruh dunia melaksanakan Tawaf Wada (tawaf perpisahan) pada Kamis (11/7/2024) malam.
Bagi jemaah haji Indonesia yang mengikuti pemulangan pada gelombang kedua, Tawaf Wada ini menandai akhir dari rangkaian ibadah haji mereka sebelum beralih ke Kota Madinah dan dilanjutkan kembali ke Tanah Air.
Bagi banyak jemaah, momen ini dipenuhi dengan rasa syukur yang mendalam, namun juga kesedihan karena harus meninggalkan Baitullah.
“Sebagian jemaah ada yang berusaha menahan tangis, namun tak sedikit dari mereka meneteskan bahkan berlinangan air mata. Air mata itu tidak menetes dengan sendirinya. Dia tumpah karena ada perasaan yang mengguncang di dalam jiwa, hingga tak kuasa menahannya. Perasaan itu merupakan ungkapan kesedihan karena melakukan Tawaf Wada merupakan perpisahan yang menandai penutupan seluruh aktivitas ibadah haji selama di Kota Suci, sebelum jemaah kembali ke Tanah Air,” ungkap Pembimbing Ibadah Haji KLOTER BTH 27 Provinsi Jambi, H. Pamuji Pandi Harjo.
H. Pamuji Pandi Harjo juga mengatakan, Tawaf Wada yang dilaksanakan setelah Shalat Isya ini dalam prosesinya diiringi dengan lantunan doa dan zikir yang silih berganti diucapkan jemaah haji dari berbagai penjuru dunia. Kesedihan semakin memuncak saat jemaah haji berdoa di belakang lurus dengan makam Nabi Ibrahim.
“Sembari menatap Multazam (dinding Ka’bah), tangis pun semakin pecah sambil terus memanjatkan doa kepada Sang Pencipta. Sedih karena harus berpisah dengan Baitullah, itulah yang dirasakan jemaah haji KLOTER BTH 27 asal Provinsi Jambi,” tuturnya.
“Ada perasaan haru bahwa malam ini menjadi malam terakhir ia dapat merasakan nikmatnya berkumpul bersama sesama muslim saat mengelilingi Ka’bah sambil melafalkan doa-doa untuk kebahagiaan di dunia dan di akhirat,” lanjutnya.
Sebagai informasi, KLOTER BTH 27 Provinsi Jambi yang terdiri dari 441 orang jemaah dan 5 orang petugas haji ini beralih dari Mekkah ke Madinah pada hari ini, Jumat (12/7/2024).
“Semuanya telah usai melaksanakan Tawaf Wada. Alhamdulillah, semoga mereka semuanya mendapatkan kemabruran haji, Aamiin Ya Rabbal Alamin.” tutupnya. (Iz)