Demonstrasi Tolak UU Ciptaker Ricuh, Motor Polisi Dibakar Massa

sekitarjambi.com – Kota Jambi, Aksi unjuk rasa penolakan Undang-Undang Omnibus Law Cipta Kerja, kembali ricuh. Aksi yang mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Jambi ini berlangsung hingga Selasa 20 Oktober malam, dan terjadi peristiwa pembakaran satu unit sepeda motor milik kepolisian oleh massa.

Pada saat detik-detik sebelum sepeda motor polisi dibakar amuk massa, kejadian berawal saat pihak kepolisian memukul mundur mahasiswa dan pelajar, dari kantor DPRD Provinsi Jambi, hingga kampus UNJA Telanai.

Sebelumnya terjadi aksi pelemparan batu dan petasan oleh mahasiswa, di sepanjang jalan depan kantor gubernur hingga Simpang BI. Berkali-kali gas air mata ditembakkan, namun tidak membuat mahasiswa redam. Al hasil pihak kepolisian langsung mengejar para mahasiswa dan pelajar menggunakan sepeda motor ke arah mahasiswa, yang terbagi menjadi tiga lokasi, yakni arah UNJA Telanai, SD Negeri 47 Kota Jambi, dan ke arah Broni.

Namun saat pihak kepolisian mengejar ke kampus UNJA Telanai, dua orang petugas kepolisian tersebut terkepung oleh massa mahasiswa. Mereka kemudian lari menyelamatkan diri, dengan meninggalkan sepeda motor. Secara anarkis sepeda motor berjenis KLX milik kepolisian yang ditinggalkan tersebut, dibakar massa di tengah jalan, tepat di depan kampus UNJA Telanai.

Pasca peristiwa tersebut, oknum provokator dalam pembakaran unit sepeda motor tersebut berhasil diamankan oleh pihak kepolisian.

“Ya sudah kami amankan, semoga aksi anarkis dalam melakukan aksi tidak terjadi lagi,” ujar Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi, Kabid Humas Polda Jambi. (Dm)

Bagikan

9 thoughts on “Demonstrasi Tolak UU Ciptaker Ricuh, Motor Polisi Dibakar Massa

Tinggalkan Balasan