Wajib Tau! Ini Gejala Hepatitis Pada Anak Menurut MENKES RI

sekitarjambi.com – Penyakit hepatitis yang hingga kini belum diketahui penyebabnya, pertama kali ditemukan di Inggris pada 5 April 2022. Bahkan di Indonesia, di tengah libur Lebaran IdulFitri 1443 Hijriah ini, publik dikejutkan dengan kematian tiga pasien anak diduga akibat hepatitis akut misterius.
Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung KEMENKES RI, Siti Nadia Tarmizi, mengatakan ketiga pasien anak tersebut sudah dalam kondisi stadium lanjut ketika sampai di rumah sakit.
“Ketiga pasien anak tersebut masing-masing berusia dua tahun, delapan tahun, dan 11 tahun. Dari ketiga pasien tersebut hanya yang berumur dua tahun saja yang belum mendapatkan vaksinasi Covid-19,” ujar Siti Nadia Tarmizi pada Sabtu (7/5/2022).
Ia juga mengingatkan kepada masyarakat, agar waspada jika menemukan sejumlah gejala tertentu pada anak-anak yang tengah mengidap sakit.
“Jika anak-anak memiliki gejala kuning, sakit perut, muntah-muntah dan diare mendadak, buang air kecil berwarna teh tua, buang air besar berwarna pucat, kejang, penurunan kesadaran, agar segera memeriksakan anak ke fasilitas layanan kesehatan terdekat,” jelasnya. (Iz)