Jadi Stand Terfavorit Pada Ajang Jambi Expo Mantap 2025, SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi Gencar Promosikan Produk UMKM dan Edukasi Mahasiswa/i

sekitarjambi.com – Kota Jambi, SKK Migas bersama Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Wilayah Jambi berpartisipasi aktif dalam kegiatan Jambi Expo Mantap 2025 yang digelar dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Provinsi Jambi. Kegiatan yang bertemakan “Telanai Fest 2025” ini berlangsung di pusat Komplek Kantor Gubernur Jambi selama enam hari yakni pada 6-11 Januari 2025. Hadir dalam acara pembukaan pada Senin 6 Januari 2024, yakni Kepala Departemen Formalitas & Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumatera Bagian Selatan (SUMBAGSEL) Safe’i Syafrie dan seluruh perwakilan KKKS yang berada di wilayah operasional kerja Provinsi Jambi.

Booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi yang menjadi salah satu booth yang dikunjungi secara langsung oleh Gubernur Jambi Al Haris menjadi salah satu daya tarik utama di expo ini. Sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat daerah, SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi menampilkan dan mempromosikan berbagai produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) binaan beberapa KKKS Wilayah Jambi dan menggelar edukasi hulu migas dengan mengundang puluhan mahasiswa/i di setiap harinya. Hal ini dilakukan bertujuan untuk memperkenalkan kontribusi sektor migas terhadap perekonomian Provinsi Jambi serta dampak positif terhadap masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi menampilkan beragam produk UMKM binaan dari KKKS PetroChina International Jabung Ltd., PT Pertamina Hulu Rokan, dan PT Seleraya Merangin Dua yang dipromosikan pada booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi di tenda utama. Perlu diketahui bahwa, dalam kegiatan Jambi Expo Mantap 2025 ini, KKKS Jambi yang berpartisipasi dalam stand booth SKK Migas yakni PetroChina International Jabung Ltd., PT. Pertamina Hulu Rokan, MontD’or Oil Tungkal Limited, Jadestone Energy (Lemang) Pte. Ltd., PT Seleraya Merangin Dua, Jindi South Jambi B Co. Ltd. , Samudra Energy BWP Meruap, dan PT Cipta Niaga Gemilang.

Kepala Departemen Formalitas & Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumatera Bagian Selatan (SUMBAGSEL), Safe’i Syafrie, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Jambi Expo Mantap 2025.
“Partisipasi kami di Jambi Expo ini adalah bukti nyata kontribusi SKK Migas dan KKKS Jambi dalam mendukung pengembangan ekonomi masyarakat Jambi. Kami ingin terus memperkuat hubungan yang harmonis dengan semua pihak, baik pemerintah maupun masyarakat, demi keberlanjutan industri migas dan kesejahteraan bersama. Harapan besarnya, semoga ke depan Jambi semakin mantap dan semakin sukses,” ungkapnya.
Para pengunjung yang mendatangi booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi diketahui tidak perlu membeli produk UMKM, melainkan pengunjung mendapatkan produk UMKM bebas memilih secara cuma-cuma atau gratis hanya dengan syarat memfollow akun Instagram @skkmigasofficial, @sobatmigas, dan @skkmigas_sumbagsel. Setelah mendapatkan produk, pengunjung diwajibkan berfoto dengan produk pilihannya dan menandai akun Instagram yang sudah difollow.

Aktivitas pameran produk UMKM dan edukasi yang berlangsung di booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi tersebut mengundang antusiasme para pengunjung. Pengunjung tidak hanya melihat-lihat pameran produk, tetapi juga sangat interaktif mengajukan berbagai pertanyaan dan menggali informasi terkait migas kepada pihak SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi secara langsung dan tatap muka.
Salah seorang pengunjung booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi, Fianti, saat mengunjungi booth mengaku sangat tertarik dengan tampilan produk-produk UMKM binaan KKKS Wilayah Jambi yang merupakan salah satu komitmen tanggung jawab sosial melalui Program Pengembangan Masyarakat (PPM) perusahaan.
“Luar biasa sekali booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi ini. Tahun ini SKK Migas sangat baik mempopulerkan dan mempromosikan produk-produk binaan perusahaan KKKS di Jambi. Saya lihat ini dari kemasan produk UMKM-nya juga sudah sangat bagus,” ujar Fianti.
Selain itu, salah seorang pengunjung yang merupakan guru di SMK Pertanian Pembangunan Batanghari, Rita, mengatakan bahwa ia sangat tertarik untuk melihat produk-produk olahan UMKM binaan dari KKKS Wilayah Jambi, sebagi studi untuk bisa diajarkan di sekolahnya.
“Boothnya luar biasa, kemudian timnya hebat-hebat, ramah-ramah, dan aktivitas di booth itu seru. Kebetulan di sekolah kami ada jurusan pengolahan, jadi kami sangat tertarik untuk melihat produk-produk ini. Tentu nantinya untuk bisa dicoba di sekolah untuk siswa agar dapat diamati, ditiru, dan dimodifikasi di sekolah,” ujar Rita.

Selain menampilkan produk UMKM, pada 7-10 Januari 2025 pukul 14.30-16.30 WIB, booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi juga melakukan edukasi hulu migas. Dalam hal ini SKK Migas setiap harinya memberikan edukasi kepada puluhan mahasiswa/i dari berbagai kampus yang berbeda, mulai dari kampus negeri maupun swasta yang ada di Provinsi Jambi.
Materi edukasi hulu migas yang dipaparkan oleh SKK Migas sangat lengkap dengan poin-poin penting seperti Profil SKK Migas Perwakilan SUMBAGSEL, Profil Produksi & Lifting Migas serta Program Kerja SUMBAGSEL Potensi Migas Nasional dan Upaya Pengembangan Nasional, Kendala & Tantangan Optimalisasi Produksi Lifting, dan Industri Hulu Migas yang Semakin Transparan.

Pada 7 Januari 2025, edukasi hulu migas disampaikan oleh SKK Migas dan PetroChina International Jabung Ltd. dengan materi yang dipaparkan yakni Sinergi Membangun Negeri (SENI). Pada 8 Januari 2025, edukasi hulu migas dipaparkan oleh SKK Migas dan pemaparan empat KKKS Wilayah Jambi, yakni Jindi South Jambi B Co. Ltd. dengan materi yang dipaparkan terkait Ringkasan dan Profil South Jambi Blok B., Jadestone Energy (Lemang) Pte. Ltd. dengan materi yang dipaparkan yakni Program Pengembangan Masyarakat (PPM) yang telah dilakukan oleh perusahaan, PT Seleraya Merangin Dua dengan materi yang dipaparkan terkait Profil Perusahaan dan Program Tanggung Jawab Sosial terhadap wilayah operasi kerja, kemudian Samudra Energy BWP Meruap dengan materi yang dipaparkan yakni Profil dan Produktivitas perusahaan di wilayah kerja operasi dan beberapa dokumentasi kegiatan Program Tanggung Jawab Perusahaan.
Dilanjutkan pada 9 Januari 2025 edukasi hulu migas dipaparkan oleh SKK Migas dan MontD’or Oil Tungkal Limited dengan materi yang dipaparkan yakni berjudul Exploration and Exploitation Activities in Upstream Oil and Gas. Dan pada 10 Januari 2025, edukasi hulu migas dipaparkan oleh SKK Migas dan PT Pertamina Hulu Rokan Zona 1 dan Jambi Field dengan materi yang berjudul Exploration & Production, kemudian dilanjutkan pemaparan oleh MontD’or Oil Tungkal Limited dengan materi seperti hari sebelumnya yakni Exploration and Exploitation Activities in Upstream Oil and Gas.

Secara keseluruhan materi edukasi hulu migas yang dipaparkan oleh KKKS Wilayah Jambi kepada ratusan mahasiswa/i tersebut yakni tentang pentingnya sektor energi dalam pembangunan daerah dan pemanfaatan potensi migas Jambi yang lebih optimal. Seperti yang disampaikan salah satu perwakilan KKKS Wilayah Jambi yakni PetroChina International Jabung Ltd., dengan materi Sinergi Membangun Negeri (SENI) yang dipaparkan oleh CSR Specialist PetroChina International Jabung Ltd. M. Yuda Ramdani, menekankan pentingnya kolaborasi antara industri migas, pemerintah, dan masyarakat untuk mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan.
“Melalui program Sinergi Membangun Negeri, kami ingin menunjukkan bahwa keberadaan sektor hulu migas tidak hanya tentang eksplorasi dan produksi, tetapi juga tentang bagaimana kami bisa berkontribusi dalam pengembangan masyarakat dan perekonomian lokal,” ujarnya.

Salah seorang peserta edukasi dari Jurusan Geologi Universitas Jambi, Mea, mengaku senang bisa berkesempatan mendapatkan ilmu gratis dari SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi. Ia berharap untuk kegiatan edukasi agar lebih sering dilaksanakan kembali.
“Saya sangat senang bisa hadir di kegiatan edukasi hulu migas dari SKK Migas-KKKS ini. Dapat materi banyak dari pihak KKKS yang sudah sangat membidangi. Untuk SKK Migas, semoga kedepannya acara ini bisa diadakan kembali dan dapat menggaet banyak orang karena kegiatannya sangat bermanfaat sekali untuk banyak orang,” ungkapnya.

Peserta lainnya yang juga merupakan mahasiswa, Rivouzi, mengatakan bahwa edukasi yang diberikan sangat bermanfaat. Menurutnya keberadaan booth dan kegiatan di booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi sangat edukatif.
“Kami dapat mengetahui bagaimana program SKK Migas-KKKS Jambi dapat bermanfaat bukan hanya sekadar di industri minyak dan gas bumi, tapi juga bermanfaat terhadap lingkungan sosial dan pengembangan masyarakat. Disini kita juga melihat secara langsung hasil dari Program Pengembangan Masyarakat (PPM),” tuturnya.

Diketahui pada Jambi Expo Mantap 2025 turut menampilkan beragam pertunjukan budaya, pameran produk unggulan daerah, berbagai kompetisi, dan penutupan acara dilakukan dengan menghadirkan hiburan rakyat yang memeriahkan HUT ke-68 Provinsi Jambi. Pada acara penutupan Jambi Expo Mantap 2025 yang digelar pada Sabtu (11/1/2025) malam, booth SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi berhasil meraih predikat Stand Terfavorit. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap desain dan interaktivitas booth yang menarik serta memberikan edukasi kepada pengunjung mengenai sektor energi dan migas di wilayah Provinsi Jambi.
Penghargaan predikat Stand Terfavorit ini diterima langsung oleh Perwakilan SKK Migas, dalam hal ini diterima oleh Analis Senior Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan SUMBAGSEL, Darwensi. Dengan diraihnya penghargaan ini, SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi berharap dapat terus meningkatkan peran serta dan kontribusinya dalam pembangunan daerah, serta memperkuat hubungan antara sektor migas dengan masyarakat Jambi.

Gubernur Jambi Al Haris menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta expo, termasuk SKK Migas – KKKS Wilayah Jambi yang telah berperan aktif dalam menyukseskan acara ini.
“Jambi Expo Mantap 2025 adalah bukti nyata bahwa kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat mampu mendorong perekonomian daerah serta memperkuat identitas budaya kita. Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi,” ujar Gubernur Jambi Al Haris saat memberikan sambutan pada acara penutupan Jambi Expo Mantap 2025. (Iz)