Turut Memajukan Kualitas Atlet Taekwondo Tanjab Timur, PetroChina Beri Bantuan Pembelian Peralatan Latihan
sekitarjambi.com – Tanjab Timur, Mendukung peningkatan kualitas atlet lokal, Jumat(18/6), SKK Migas – PetroChina International Jabung Ltd. kembali memberikan bantuan terhadap salah satu cabang olahraga yang ada di Kabupaten Tanjung Jabung Timur, agar tetap eksis dan terus menorehkan potensi atlet-atlet lokal yang berkualitas.
Bantuan yang diberikan PetroChina berupa uang tunai, guna pembelian peralatan penunjang latihan bagi para atlet Taekwondo di Kabupaten Tanjung Jabung Timur.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Marhadi selaku staff Community Development (Comdev) PetroChina Jabung, kepada Ketua Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur, Herman Toni. Penyerahan bantuan disaksikan juga oleh Ketua KONI Tanjung Jabung Timur, Syafruddin, didampingi oleh Wakil Ketua I, Efi Rizal, dan Wakil Sekretaris, Masdar.
Marhadi menuturkan, bantuan untuk Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur yang direalisasikan ini, berdasarkan proposal yang telah diajukan sebelumnya.
“Untuk memenuhi kebutuhan standar peralatan, maka bantuan yang kami berikan berupa dana agar dapat disesuaikan,” ujarnya.
Ketua Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur, Herman Toni saat dikonfirmasi menuturkan, saat ini para atlet Taekwondo di Tanjung Jabung Timur masih terus aktif berlatih, namun ketersediaan peralatan latihan sebagai penunjang masih belum tercukupi. Dari data yang ada, terdapat 70 atlet Taekwondo di Tanjung Jabung Timur yang aktif berlatih di 3 lokasi latihan, yakni di Gedung Kantor Bersama, halaman SMP Negeri 21 Tanjung Jabung Timur, dan latihan bersama di Kecamatan Geragai.
“Awalnya kami dari kepengurusan Taekwondo mengajukan proposal berupa bantuan peralatan latihan para atlet. Alhamdulillah bantuan dapat terealisasikan dalam bentuk uang tunai, yang nantinya digunakan untuk pembelian alat latihan berupa matras sebanyak 30 unit, target kick sebanyak 10 unit, dan arm protector sebanyak 4 set,” tuturnya.
Ucapan terima kasih kepada pihak PetroChina juga turut disampaikan atas nama perwakilan atlet Taekwondo di Tanjung Jabung Timur. Dengan bantuan yang telah diberikan, akan dioptimalkan dalam latihan pengembangan atlet lokal.
“Kami mewakili seluruh kepengurusan Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur mengucapkan terima kasih kepada PetroChina, atas direalisasikannya pengajuan yang diberikan. Dimana dengan bantuan yang diberikan ini, dapat menambah semangat para atlet. Ini juga menjadi dukungan tersendiri dalam menghadapi beberapa event besar kejuaraan di Provinsi Jambi, dan persiapan Porprov di Tahun 2022,” jelas Toni.
Sementara, Idris yang merupakan pengurus Taekwondo di Tanjung Jabung Timur menuturkan, dalam waktu dekat terdapat event kejuaraan pi Provinsi Jambi, yang akan diikuti oleh atlet Taekwondo di Tanjung Jabung Timur.
“Yang jelas sesuai arahan dan permintaan Kepala Daerah Tanjabtim, pengembangangn atlet lokal harus ditingkatkan. Atlit yang dikirim untuk berlaga harus binaan Tanjung Jabung Timur, bukan atlet dari luar daerah. Kami berterima kasih kepada bantuan yang diberikan PetroChina, semoga ini menjadi penyemangat kami untuk berprestasi,” ungkapnya.
Ketua KONI Tanjung Jabung Timur, Syafruddin berharap, bantuan dari pihak PetroChina dapat berguna untuk keperluan Cabor Taekwondo Tanjung Jabung Timur.
“Dan kami dari pihak KONI Tanjab Timur juga mengucapkan terima kasih kepada pihak PetroChina, atas dukungan aktifnya kepada berbagai cabang olahraga di Tanjung Jabung Timur,” pungkasnya.(Rma)