Mengejutkan, Tiket Naik Candi Borobudur Rp 750.000,-

sekitarjambi.com – Pemerintah berencana untuk menetapkan tiket naik ke Candi Borobudur yang merupakan tempat pariwisata sekaligus situs keajaiban dunia yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah.

Disampaikan oleh Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero)/InJourney, Dony Oskaria, pemerintah berencana memberlakukan tiket naik ke bagian atas Candi Borobudur sebesar Rp 750.000,- per orang untuk wisatawan lokal. Namun, tiket masuk ke kawasan atau pelataran candi tetap dibanderol Rp 50.000,- per orang untuk dewasa dan Rp 25.000,- per orang untuk anak-anak.

“Jangan keliru dengan tiket masuk Borobudur, ya. Tiket masuk tetap, tetapi tiket naik ke candi yang diubah dalam rangka membatasi,” jelasnya.

Selanjutnya dikutip dari Kompas.com, Direktur Utama Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko, Edy Setijono, mengungkapkan bahwa bangunan Candi Borobudur mulai mengalami penurunan dan pengikisan yang diduga diakibatkan oleh adanya beban berlebih akibat kunjungan wisatawan.

“Harga tiket tersebut dikarenakan adanya sistem kuota per hari bagi yang diperbolehkan naik ke atas Candi Borobudur. Pemerintah menetapkan kuota yang diperbolehkan naik ke atas candi hanya 1.200 orang per hari,” ungkapnya.

Selain itu, Edy juga menjelaskan faktor konservasi dalam rangka menjaga keberlangsungan candi menjadi fokus utama dalam penetapan jumlah kunjungan yang menaiki candi (carrying capacity) sehingga tidak merusak kondisi peninggalan bersejarah di dunia ini. (Iz)

Bagikan