Maksimalkan Pelayanan Kesehatan, Jemaah Haji Pengguna Kursi Roda Diberikan Layanan Ambulance Hingga Pulang ke Daerah
sekitarjambi.com – Jambi, Jemaah haji Kelompok Terbang (KLOTER) BTH 11 yang telah tiba di Provinsi Jambi pada Senin, (8/8/202) sekira pukul 02.15 WIB, dan langsung menempuh perjalanan menuju daerahnya masing-masing, usai acara seremonial.
Rombongan yang tergabung dalam KLOTER BTH 11 ini diantaranya yakni 190 jemaah Kota Jambi, 74 jemaah Kabupaten Muaro Jambi, 3 jemaah Kabupaten Bungo, 103 jemaah Kabupaten Batanghari, 80 jemaah Kabupaten Merangin, 3 orang Petugas Haji Daerah (PHD), dan 4 orang petugas KLOTER. Total keseluruhan sebanyak 457 jemaah yang tergabung dalam KLOTER BTH 11.
Dari jumlah jemaah tersebut, terdapat 18 jemaah dilaporkan memakai kursi roda saat keberangkatan dari Bandara Hang Nadim Batam, menggunakan pesawat Lion Air menuju Bandara Sultan Thaha Jambi.
“Pada pesawat Lion Air nomor penerbangan JT-5602 terdapat 7 jemaah memakai kursi roda, pesawat Lion Air nomor penerbangan JT-5604 terdapat 6 jemaah memakai kursi roda, dan pesawat Lion Air JT-5606 terdapat 5 jemaah yang memakai kursi roda,” tulis H. Pamuji, selaku petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Provinsi Jambi, di Bandara Batam.
Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas III Jambi, Ali Isha Wardhana mengatakan, alasan jemaah yang memakai kursi roda tersebut dikarenakan merasa kelelahan saat perjalanan.
“Untuk kembali ke daerah masing-masing, jemaah yang memakai kursi roda tersebut ada yang dijemput menggunakan ambulance dari petugas PEMDAnya masing-masing. Yang lainnya gabung dalam bus,” ujarnya.
Ali Isha Wardhana juga menginformasikan, terdapat 5 jemaah memakai kursi roda yang ke daerahnya masing-masing dijemput dengan ambulance. Jemaah tersebut dari 3 kabupaten/kota yakni Kota Jambi, Kabupaten Merangin, dan Kabupaten Batanghari. (Iz)