Jemaah Haji Provinsi Jambi Sudah Laksanakan Tawaf Ifadhah
sekitarjambi.com – Mekkah, 1.345 Jemaah Haji asal Provinsi Jambi sudah melaksanakan tawaf ifadhah, Rabu (13/7/2022) malam. Tawaf Ifadhah ini merupakan rukun haji ketika jemaah usai melaksanakan ibadah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (ARMUZNA).
Hal ini dibenarkan oleh Pembimbing Ibadah KBIHU KLOTER BTH 11 asal Provinsi Jambi, Muhammad Nuh. Ia mengatakan telah melaksanakan tawaf ifadhah pada malam hari sekira pukul 23.00 Waktu Arab Saudi (WAS).
“Baru semalam selesai tawaf ifadhah, sa’i, serta tahalul tsani. Selesailah prosesi jemaah haji,” tulisnya melalui pesan WhatsApp kepada tim sekitarjambi.com, Kamis (14/7/2022).
Pada video kiriman yang diperoleh tim sekitarjambi.com, juga terlihat rombongan jemaah haji Provinsi Jambi tengah memasuki area Masjidil Haram untuk melakukan tawaf ifadhah.
“Moment yang tak akan terlupakan untuk melaksanakan tawaf ifadhah. Alhamdulillah sengaja aku niat tawaf ifadhah karena Allah,” ujar salah seorang jemaah yang memasuki pintu utama Masjidil Haram.
Pada video tersebut juga terlihat seluruh jemaah melakukan tawaf atau mengelilingi Ka’bah, sembari bersuara melantunkan kalimat talbiyah dan doa tawaf ifadhah.
Muhammad Nuh juga menyampaikan, usai melaksanakan tawaf ifadhah, sembari menunggu jadwal kepulangan ke tanah air, aktivitas jemaah haji Provinsi Jambi dijadwalkan untuk melaksanakan umrah sunah secara mandiri.
“Usai tawaf ifadhah ini, kalau jemaah dalam kondisi fit akan melaksanakan umrah sunah secara mandiri atau masing-masing,” ujarnya. (Iz)