Dua Remaja Terekam CCTV Gondol Kotak Amal Masjid Darussalam

sekitarjambi.com – Kota Jambi, Dua remaja sempat terekam kamera CCTV tengah mencuri kotak amal di Masjid Darussalam RT 20, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, pada Senin (7/6) sekira pukul 20.15 WIB.

Dalam rekaman CCTV, tampak dua orang pelaku masuk halaman masjid dengan sepeda motor. Keduanya kemudian mondar-mandir, mengamati situasi. Melihat kondisi sepi, dua remaja tersebut memasuki masjid. Tidak lama kemudian, mereka keluar dengan menggondol 2 kotak wakaf.

Ketua RT 20 Kelurahan Rawasari, Hernadi mengatakan, dirinya bersama warga sempat melihat dua remaja tersebut masuk di jalan, sekitar wilayah tersebut.

“Malam itu ada la sempat curiga lihat dua orang bolak-balik dekat masjid,” ujarnya.

Dua buah kotak amal tersebut, kemudian dibongkar pelaku tidak jauh dari lokasi masjid. Kemudian, mereka meninggalkan kotak wakaf tersebut di sekitar pemakaman, di samping Masjid Darussalam.

“Kalau isinya kurang tau, tapi itu kotak amal dibuka seminggu sekali,” ujarnya.

Atas kejadian tersebut, pengurus masjid belum melaporkan hal tersebut ke pihak kepolisian. Akan tetapi, dirinya sudah mengkoordinasikan Babinkamtibmas untuk meningkatkan keamanan di kawasan tersebut.

“Kita sedih kepada anak-anak ini. Masih kecil, sehingga kami tak melaporkan ke polisi,” pungkasnya. (Ds)

Bagikan