Berikut Adalah Tips Gerkaan Kecilkan Perut Buncit

sekitarjambi.com – Ada banyak jenis olahraga yang bisa dipilih untuk mendukung program diet. Dan jika untuk mengatasi perut buncit, maka gerakan perontok lemak perut berikut ini patut dicoba.

  1. High Knees

Gerakan ini sangat sederhana karena seperti sedang lari di tempat, dengan kaki yang diangkat setinggi perut secara bergantian. Gerakan ini termasuk kardio sederhana yang mudah, namun efektif membakar lemak perut dan meningkatkan kesehatan organ kardiovaskular.

  1. Jumping Jack

Jumping jack merupakan gerakan melompat dengan sedikit variasi yang dapat mengecilkan bagian perut dan meningkatkan kesehatan otot serta tulang.

Posisi awal berdiri tegak, dengan kaki sedikit terbuka, dan kedua tangan berada di samping tubuh. Kemudian lompat dengan bentuk tubuh seperti bintang. Yaitu dalam keadaan kaki tetap terbuka dan tangan diluruskan ke atas kepala hingga saling bertepukan. Setelah mendarat, ulangi gerakan lompatan yang sama beberapa kali.

  1. Mountain Climbers

Gerakan ini akan mengencangkan otot bagian perut dengan cara membakar lemak dan menambah masa otot. Mountain climbers juga akan membentuk bagian lengan dan bagian paha. 

Cara melakukannya, posisi awal seperti push up. Selanjutnya tarik kaki kanan hingga sejajar dengan dada, lalu ganti dengan kaki kiri sehingga seperti berlari dalam posisi push up.

  1. Burpees

Burpee merupakan gerakan kombinasi yang memiliki teknik sedikit lebih rumit. Cara melakukannya, posisi awal berdiri. Lalu turun ke posisi jongkok dengangan kedua tangan di lantai. Kemudian tarik kaki ke belakang hingga membentuk posisi push up. Dan naikkan kembali dada Anda dan tarik kaki ke posisi semula. Tutup dengan gerakan melompat untuk kembali berdiri sambil menepukkan kedua tangan di atas kepala.

  1. Plank

Plank merupakan gerakan yang hampir melibatkan seluruh anggota tubuh, namun tidak banyak melakukan banyak gerakan. Plank akan melatih otot lengan, punggung, perut dan paha.

Cara melakukannya, posisi awal seperti push up, tapi tidak bertumpu pada telapak tangan melainkan siku. Kencangkan otot perut, dan tahan selama beberapa detik. Ambil jeda istirahat 10 detik kemudian ulangi gerakan yang sama.

Saat dilakukan dengan konsisten, gerakan-gerakan di atas akan sangat membantu Anda dalam mengatasi perut buncit. Selamat mencoba! (Iz)

Bagikan